Bermasalah Saat Check In Hotel, Bisa Jadi Ini Penyebabnya

Menginap di Hotel Kelapa Gading Jakarta pasti selalu menjadi pengalaman yang menyenangkan, apalagi dengan berbagai fasilitas yang dimilikinya. Namun sayangnya, banyak orang yang justru tidak merasakannya karena mengalami masalah bahkan sejak awal, yaitu saat proses check in. Akibatnya, mereka sudah merasa kecewa sehingga tidak lagi menikmati masa menginapnya. Atau bahkan, memutuskan untuk batal menginap.check in hotel

Eits, jangan terburu-buru berpikir bahwa itu semua karena kesalahan dari pihak hotel. Sebab terkadang, permasalahan yang terjadi saat proses check in bisa terjadi karena kesalahan dari pihak tamu yang datang. Nah, supaya Anda tidak mengalaminya, yuk ketahui beberapa hal yang bisa menyebabkan masalah muncul saat proses check in hotel!

  • Early Check-in. Setiap hotel sudah memiliki aturan mengenai waktu check in dan check out Biasanya waktu check in adalah jam 02.00 PM dan jika Anda datang sebelum waktunya maka Anda tidak akan bisa melakukan check in. Peraturan ini sudah umum dan berlaku hampir di semua hotel. Sayangnya, masih banyak orang yang mengabaikannya dan langsung berusaha melakukan check in kapanpun sampai di hotel tanpa memperhatikan waktu. Akibatnya, prosesnya akan mengalami penolakan atau penundaan hingga waktu check in yang telah ditentukan. Jika Anda sudah memperkirakan akan datang lebih awal, cobalah untuk menghubungi hotel tempat menginap dan melakukan request early check in. Beberapa hotel terkadang mengizinkan hal ini untuk dilakukan.
  • Booking tidak terdaftar. Hal ini terkadang terjadi pada tamu yang melakukan booking melalui situs pemesanan. Entah karena adanya error atau masalah lain, membuat proses booking kita tidak terdaftar. Akibatnya Anda tidak akan bisa melakukan check in. Untuk masalah ini, Anda tidak perlu emosi pada pihak hotel maupun situs pemesanan. Anda bisa coba melakukan konfirmasi pada situs pemesanan agar mereka menyelesaikan permasalahannya. Biasanya mereka akan berusaha mencarikan kamar yang lain, bahkan terkadang situs pemesanan bisa bertanggung jawab dan menggantinya dengan kelas kamar yang lebih tinggi dari kamar pesanan kita tetapi harga yang dibebankan tetap sama. Menguntungkan, kan?

Semua permasalahan itu pasti ada penyebabnya. Cobalah untuk menganalisanya terlebih dahulu sebelum emosi karena suatu hal. Semoga membantu!

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*