Berlibur ke pantai memang menyenangkan, terlebih dilakukan saat musim liburan. Selain bisa melihat pemandangan yang menakjubkan, liburan ke pantai disinyalir dapat membantu menghilangkan perasaan stres yang dirasakan. Tak heran, jika banyak orang yang memilih pantai sebagai tempat liburannya. Bahkan, beberapa di antaranya rela untuk mencari wisata pantai yang akan dikunjunginya sampai larut dan membeli asuransi travel untuk memproteksi liburannya ke pantai. Mungkin kamu termasuk salah satunya?
Nah, untuk kamu yang berencana liburan ke pantai dalam waktu dekat, jangan sampai tidak melakukan beberapa kegiatan menyenangkan ini, ya.
- Berjemur
Salah satu kegiatan yang tidak boleh dilewatkan saat liburan ke pantai adalah berjemur. Selain dapat membuat kulit terlihat semakin eksotis, berjemur di pantai dapat membantu menenangkan pikiran, terlebih saat mendengar deru suara ombak. Meskipun begitu, ketika berjemur, tetap gunakam sunscreen, ya.
- Main volley pantai
Selain berjemur, kamu juga bisa melakukan kegiatan seru lainnya, apalagi kalau bukan main volley pantai. Tak hanya seru, bermain volley dapat membuat tubuhmu tetap fit dan bugar. Untuk itu, jangan sampai melewatkan kegiatan seru ini saat berlibur ke pantai.
- Mencoba water sports
Kegiatan lainnya yang wajib dilakukan adalah mencoba water sports. Sesuai dengan namanya, water sports sendiri merupakan aktivitas yang dilakukan di air seperti snorkeling, diving, jet ski, flay fish, banana boat, dan masih banyak yang lainnya. Menarik bukan? Yuk, cobain saat liburan ke pantai!
- BBQ-an
Tak lengkap rasanya jika liburan ke pantai tapi kamu tidak BBQ-an. Jadi, jangan lupa untuk BBQ-an saat berlibur di pantai, ya. Nah, supaya semakin nikmat, buatlah bumbu sendiri dari rumah dan jangan sampai lupa siapkan hidangan laut.
Bukan hanya kegiatan di atas, ksmu juga bisa melakukan beberapa kegiatan menyengkan berikut:
- Olahraga yoga sembari merasakan semilir angin pantai;
- Membaca novel kesukaan di pinggir pantai sambil berjemur;
- Membuat istana pasir dengan membawa peralatan dari rumah;
- Menikmati sore hari sambil memandang matahari terbenam;
- Mengabadikan momen dengan berfoto di sekitar pantai.
Bagaimana? Menarik sekali bukan? Yuk, langsung liburan ke pantai!
Leave a Reply