Ketahui Biaya yang Harus Disiapkan Setelah Memiliki Mobil

memperbaiki mobil

Ketika berencana mengajukan kredit pemiliki kendaraan bermotor, banyak orang yang hanya fokus pada syarat pembiayaan mobil Mitsubishi tempat mengajukan pinjaman. Sebab target mereka adalah pengajuan kredit diterima sehingga bisa memiliki mobil yang sudah diimpikannya sejak lama. Hal tersebut tidaklah salah, sayangnya karena terlalu fokus pada hal tersebut membuat mereka lupa bahwa ada yang tidak kalah penting untuk dipikirkan, yaitu biaya yang harus dikeluarkan setelah memiliki mobil.memperbaiki mobil

Mungkin Anda berpikir, biayanya tidaklah banyak dan pastinya akan mampu Anda bayar. Namun jangan lupa, setelah pengajuan kredit diterima artinya akan tambahan biaya yang harus Anda keluarkan, yaitu untuk cicilan mobil. Artinya, sisa uang yang dimiliki sudah pasti berkurang akibat cicilan ini. Agar Anda tidak mengalami kesulitan keuangan, ada baiknya jika Anda sudah mempertimbangkan biaya wajib ini sebelum mengajukan kredit, yaitu:

  • Bahan bakar

Semakin sering Anda menggunakan mobil maka biaya bahan bakar ini pastinya akan semakin meningkat. Apalagi jika mobil yang Anda beli sudah menggunakan teknologi injeksi yang harus menggunakan bahan bakar dengan oktan tinggi. Artinya biaya bahan bakar akan meningkat karena harga bahan bakar yang digunakan juga tinggi.

  • Perawatan

Digunakan ataupun tidak, biaya perawatan merupakan hal yang pasti harus Anda persiapkan. Sebab, mesin mobil tetap akan berisiko mengalami masalah meskipun mobil jarang digunakan. Salah satu perawatan paling sederhana yang sudah pasti harus Anda persiapkan adalah melakukan ganti oli, baik oli mesin maupun oli transmisi. Tentunya, biaya perawatan yang harus dibayar akan semakin meningkat jika terdapat masalah pada mobil tersebut.

  • Surat-surat dan pajak

Meskipun surat-surat dan pajak hanya dibayarkan satu kali dalam setahun, bukan berarti Anda tidak perlu mempersiapkannya. Ada baiknya Anda sudah mulai menabung sejak awal agar tidak merasa terlalu berat membayarnya nanti. Cara ini isa mencegah Anda telat membayar pajak karena alasan uangnya sedang tidak ada akibat suatu hal. Sebab Anda sudah mempersiapkannya dari jauh-jauh hari.

  • Biaya lainnya

Selain biaya yang telah disebutkan, Anda juga harus menyiapkan berbagai biaya lain yang mungkin keluar saat Anda berkendara. Misalnya saja seperti iaya untuk toll atau tukang parkir. Memang biaya ini terkadang terlihat kecil, tetapi tahukah Anda bahwa jika dikumpulkan jadi satu selama sebulan, biaya ini bisa menghasilkan nominal yang cukup besar?

Ternyata memiliki mobil membutuhkan biaya yang cukup besar, ya? Jadi, pastikan Anda sudah mempertimbangkannya terlebih dahulu sebelum memutuskan untuk mengajukan kredit mobil.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*