Kamu pencinta olahraga surfing? Jika, ya! Maka, kamu sangat direkomendasikan sekali untuk mendatangi kepulauan Mentawai yang terletak di provinsi Sumatera Barat. Pasalnya, kepulauan Mentawai ini memiliki gelombang air laut yang cukup tinggi sekaligus besar, sehingga sangat cocok dijadikan sebagai olahraga berselancar. Selain itu, destinasi wisata yang satu ini pun memiliki pemandangan alam yang sungguh luar biasa cantik lengkap dengan pasir putih dan birunya air laut yang masih terpampang alami. Melihat hal ini, tidak mengherankan bukan jika tempat wisata di pulau Mentawai ini masuk ke dalam industri pariwisata di Indonesia.
Di pulau yang sangat indah ini, terdapat setidaknya 400 spot untuk berselancar yang tersebar di beberapa pulau kecil seperti Pulau Sipora, Pulau Siberut, Pulau Pagai Selatan dan Pulau Pagai Utara. Dari 400 spot berselancar ini, terdapat 23 spot yang masuk kategori executive bersakala internasional. Spot tersebut diantaranya; Pulau Sikakap, Pulau Nyang-Nyang, Karoniki, Karang Bajad, Pananggelat dan Mainuk di Pulau Siberut, dan sebagainya. Tidak hanya itu saja, di tempat ini juga memiliki spot snorkeling sebanyak 33 spot dan sekitar 38 lokasi untuk memancing ikan. Yang paling mengesankan, pulau yang menyimpan keindahan ombak dan surganya peselancar ini, dinobatkan sebagai tempat terbaik untuk berselancar oleh Surfing Magazine di Australia setelah Tahiti dan Hawai.
Disebabkan pulau ini memiliki spot menarik untuk dijadikan sebagai tempat untuk berselancar, sehingga setiap tahunnya tepatnya di bulan Agustus di tempat ini diadakan lomba berselancar untuk para peselancar di seluruh dunia. Disini, para wisatawan pun tidak hanya bisa menikmati indahnya gelombang air laut yang hilir mudik membasahi pulau di Mentawai, namun sekaligus melihat keindahan alam dan melakukan berbagai kegiatan seru contohnya berjemur di atas hamparan pasir putih, melihat matahari terbenam, diving, dan snorkeling. Di tempat ini, juga sudah tersedia sarana yang sangat lengkap yang bisa dinikmati oleh para wisatawan. Mulai dari; restaurant, resort, bar, kuliner yang sangat enak, dan sebagainya.
Wah, keliatannya sangat seru banget nih, apabila kamu berkunjung ke pulau Mentawai ini. –SH–
Leave a Reply