Apakah kamu pernah memakan buah kelubi? Mungkin jarang! Mengingat buah ini hanya tumbuh di hutan tropis Pulau Sumatra dan Pulau Kalimantan. Buah ini memiliki nama latin Eleiodoxa Conferta dan bentuknya mirip seperti buah salak.
Namun, ukurannya lebih kecil dibanding salak dan tekstur kulit luarnya juga lebih keras daripada kulit buah salak. Meski sedikit berbeda, akan tetapi buah kelubi dan salak termasuk kelompok palem. Rasanya? Sangat asam dan sedikit sepat karena itulah tidak populer layaknya buah salak.
Walaupun demikian, buah ini tetap banyak dikonsumsi di Kalimantan Barat tepatnya di daerah Singkawang. Di mana, buah ini biasanya diolah menjadi sirup segar dan manisan. Di singkawang, buah ini lebih dikenal dengan asam maram.
Selain itu, di Bangka (wilayah Sumatra), buah ini kerap dinamai salak palsu karena bentuknya yang sangat mirip dengan salak. Di Ogan Komering Ilir, Sumatra Selatan, buah ini umumnya sering dijadikan campuran untuk membuat sambal terasi.
Sementara, di wilayah Riau, mengelola buah kelubi menjadi sambal belacan yang rasanya asam dan dimakan bersama dengan ikan asin gulamo. Rasanya, tentu saja lezat dan kerap disajikan untuk acara keluarga.
Terlepas dari rasanya yang asam dan kerap diolah menjadi manisan, sambal, dan lainnya, buah kelubi ternyata memberikan banyak manfaat untuk tubuh, loh. Apa saja manfaatnya?
Kecilkan pori-pori
Kerap mendapatkan masalah ketika mengaplikasikan makeup ke wajah karena memiliki pori-pori yang besar? Tenang saja, kamu bisa mengecilkannya dengan bantuan buah kelubi. Menurut penelitian yang dilansir dari Lemonilo, buah kelubi mengandung asam askorbat.
Salah satu senyawa astringent yang dapat membantu menjaga kesehatan kulit dan mengecilkan pori-pori di wajah. Jadi, kalau mau pori-pori kecil, sebaiknya gunakan buah kelubi. Kamu bisa mengonsumsinya langsung atau dibuat masker.
Atasi jerawat dan kulit berminyak
Buat kamu yang punya kulit wajah berminyak dan mudah sekali berjerawat, maka coba atasi dengan buah kelubi. Lantaran, buah ini mengandung senyawa yang dapat mencegah munculnya jerawat dan mengatasi kulit berminyak.
Caranya? Bisa dimakan langsung atau membuatnya masker dan aplikasikan ke wajah. Dijamin, permasalahan kulit yang kamu alami bisa diatasi oleh buah kelubi. Cobain deh!
Tak hanya manfaat di atas, buah kelubi juga baik untuk memenuhi nutrisi harian tubuh karena buahnya mengandung vitamin C. Yuk, coba konsumsi!
Leave a Reply