Beberapa Fitur Keselamatan Pada Mobil

air bag mobil

Saat berada dalam perjalanan, hal apapun bisa terjadi. Inilah salah satu alasan pentingnya memiliki asuransi kendaraan dan melengkapinya juga dengan asuransi jiwa. Namun begitu, bukan berarti dengan adanya perlindungan asuransi mobil bagus, lantas kita bisa sesuka hati saja saat berkendara. Sebab, asuransi ini hanya memberikan pertanggungan dari segi financial saja. Sementara itu, pada saat terjadinya musibah dalam perjalanan kita bisa saja kehilangan banyak hal yang tidak bisa dinilai dengan uang.

Hal inilah, yang membuat produsen mobil berusaha untuk melengkapi kendaraan yang diproduksinya dengan berbagai fitur keselamatan mobil, baik yang menempel pada mobil, maupun yang tidak. Harapannya, hal ini dapat meminimalis dampak dari musibah atau kecelakaan yang terjadi. Beberapa fitur ini diantaranya:

  • air bag mobilAirbag

Airbag atau kantong udara ini tersimpan pada beberapa titik dalam mobil. Dalam kondisi normal, benda ini tidak akan pernah keluar, kecuali mobil terkena benturan yang cukup kuat. Tujuan dari airbag ini yaitu, menahan benturan yang mungkin dialami oleh pengemudi dengan stir mobil saat terjadinya kecelakaan. Airbag ini akan keluar dari tempat persembunyiannya dan mengembang hingga ukuran tertentu, dan nantinya akan kembali mengempis. Hanya saja, pada beberapa jenis mobil airbag ini bisa dibilang tidak memiliki kualitas cukup baik, terkadang airbag ini justru membuat kondisi pengendara semakin parah. Misalnya saja seperti airbag yang sama kerasnya dengan stir hingga membuat tulang wajah mengalami keretakan saat benturan, atau terlambatnya airbag mengempis hingga membuat sang pengendara kesulitan bernapas, dan sebagainya.

  • Seatbelt

Semua mobil pasti memiliki fitur keselamatan ini, tapi ada beberapa mobil yang hanya memiliki seatbelt untuk 2 bangku di depan, dan ada juga yang semua bangkunya dilengkapi dengan seatbelt.Mirip dengan airbag, seatbelt ini melindungi orang yang berada dalam mobil dari benturan. Hanya saja, seatbelt ini bekerja dengan cara mengunci kamu agar tetap berada di bangku saat benturan terjadi.

  • Lampu plafon

Mungkin kamu merasa bahwa lampu plafon ini hanyalah sebagai penerangan saat kamu mencari sesuatu di mobil ketika malam hari. Namun sebenarnya, lampu ini bisa juga kamu manfaatkan untuk keselamatan loh, yaitu dengan mengaktifkan sensor pintu. Sensor ini akan berfungsi untuk memberimu peringatan ketika ada pintu mobilmu yang belum tertutup dengan benar. Terlihat sederhana, kan? Namun sebenarnya pintu yang tidak tertutup dengan benar ini sangat berbahaya, karena bisa terbuka tiba-tiba ketika melewati jalan jelek. (Vita)

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*