Tak hanya drama maupun film, game pun ternyata memiliki banyak genre, loh. Beberapa di antaranya seperti Real Time Strategy (RTS), Action, Adventure, Racing, Multiplayer, dan masih banyak yang lainnya. Nah, untuk lebih jelasnya, simak pembahasannya di artikel berikut. Here we go! (lansiran dari: pricebook.id)
- Real Time Strategy (RTS). Salah satu genre game tersebut adalah Real Time Strategy (RTS). Di mana, genre game ini lebih memfokuskan pada stategi dan pemain harus memimpin sebuah pasukan lalu mengelola sumber daya serta membangun sebuah kerajaan. Setelah pembangunan selesai, pemain bisa bertempur dengan pemain lainnya dan merebut kekuasaan. Tentu, jika ingin menang, dibutuhkan strategi yang mumpuni.
- Action. Selain itu, terdapat pula genre action. Sesuai dengan namanya, genre game satu ini memang lebih menitikberatkan pada aksi. Yang mana, di game ini pemain harus cepat tanggap dan memiliki keterampilan yang mumpuni saat melawan musuh sekaligus menghindari berbagai rintangan yang dihadapi. Melansir dari pricebook, ternyata genre action ini rupanya merupakan genre game paling awal dalam dunia game barulah kemudian bermunculan genre
- Adventure. Seperti namanya, genre game satu ini mengangkat tema tentang petualangan. Pemain bisa memainkan karakter di dalam game dengan menjelajahi hutan belantara maupun sebuah bangunan. Pemain pun diberi tantangan maupun misi selama menjelajahi hutan tersebut.
- Racing. Racing sendiri lebih berfokus pada dunia balapan. Di mana, pemain harus mengemudikan motor maupun mobil mereka dengan kecepatan tinggi jika ingin memenangkan permainan. Tentu, dibutuhkan konsentrasi untuk bermain game ini agar tak kalah nantinya.
- Multiplayer. Bisa dikatakan, genre game multiplayer ini sedang booming di Indonesia. Pada genre game satu ini, pemain bermain game secara bersamaan dengan pemain lain bisa lebih dari 2 orang bahkan ribuan (jika dimainkan online). Pemain pun berada di dunia virtual untuk melawan berbagai musuh dan bila ingin menang dibutuhkan strategi sebaik mungkin.
Tak hanya genre-genre yang sudah dituliskan di atas, masih ada genre lainnya yang juga tak kalah seru untuk dimainkan, seperti:
- Sport Game (game olahraga)
- Simulasi (game yang mirip dengan kenyataan)
- Role Playing Game (RPG) (game pertarungan)
- Third Person Shooter (TPS) (game tembak dengan menampilkan setengah badan pemain)
- First Person Shooter (game tembak dengan menampilkan bentuk tangan dan senjata)
- Fighting Game (game pertarungan)
Gimana? Kamu udah tau semuanya? –SH–
Leave a Reply